Feed
Apa yang kita alami hari ini adalah efek dari pikiran kita kemarin dan apa yang kita pikirkan hari ini akan menimbulkan efek pada hari esok sedangkan apa yang kita pikirkan saat ini adalah proses untuk mencoba menciptakan kehidupan dimasa yang akan datang

© BY : <-ANCHUZ->

Coretan Tangan = MOOD!!? Tau Gak!!!



Saat kita lagi telepon, tidak sadar terkadang tangan kita bikin coretan. Bentuk coretan atau gambar bisa apa saja. Coretan tangan itu bisa mencerminkan mood kita. Mau Bukti??


Gambar Bunga
Bunga itu identik dengan lambang kebahagiaan. Jadi kalau tangan kita bergerak menggambar bunga, berarti moodnya sedang seneng, gembira, dan bakal enjoy melakukan apa aja. Kalau bisa jaga terus suasana seperti ini karena kalau hati sedang senang, melakukan apa saja juga enak rasanya.

Gambar Lurus
Gambar-gambar geometri seperti kotak-kotak, garis-garis lurus, sudut-sudut segitiga atau gambar pagar berarti mood kita ingin menguasai percakapan dengan lawan bicara. Keadaan seperti ini bisa menimbulkan konflik. Jadi buat menghindarinya, direm ucapannya. Supaya tidak ada perselisihan.

Gambar Spiral
Gambar seperti ini menandakan suasana mood kita menginginkan hal-hal yang harmonis, tidak ingin berselisih paham. Kita lagi sabar dan tidak ingin adanya perselisihan.
(gambar spiral:misalnya obat nyamuk)

Gambar garis lengkung
Kalau gambarnya menyerupai ular yang meliuk-liuk , berarti lagi boring banget, kita lagi males ngomong. Kalau sudah tahu suasana hati seperti ini, tentunya kita psti tahu cara buat mengembalikan suasana hati kita supaya kembali seperti sedia kala.

Gambar pemandangan
Gambar seperti ini menandakan suasana hati kita sedang positif, gimana tidak? Kalau lihat gambar pemandangan sepertinya mata kita terasa sejuk, dan jadi enak melihatnya. Kalau suasana lagi seperti ini, kita bisa mambuat cerpen ataupun puisi. Kalau begitu lakukanlah semua kesukaanmu, sebelum mood-mu yang lagi bagus itu hilang.


0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

  © vehement VEHEMENT by Aan Choesni Herlingga 2009

Back to TOP